
Sedang mencari gambar DP lucu banget bikin ngakak untuk membuat hari Anda semakin ceria? Kalau iya, Anda berada di tempat yang tepat. Di artikel PosBagus ini, Anda bisa menemukan banyak sekali gambar DP yang membuat Anda bisa tertawa sampai terpingkal-pingkal. Simak selengkapnya, yuk!
Saat menjelajahi dunia maya, Anda mungkin sering menemukan gambar-gambar DP lucu banget yang bikin ngakak terbahak-bahak. Saking lucunya, Anda pun tertarik untuk men-download gambar lucu tersebut, lalu menyimpannya di folder smartphone.
Kalau Anda kesusahan mendapatkan bermacam-macam gambar lucu, jangan khawatir. Di sini, kami merangkum beragam foto-foto yang bisa Anda gunakan untuk DP (Display Picture) Facebook, WhatsApp (WA), Instagram, dan sebagainya.
Selain itu, Anda juga bisa membagikan DP lucu itu ke teman-teman dunia maya. Setelah melihatnya, mereka mungkin juga akan tertarik menjadikan gambar lucu itu sebagai DP atau senjata perang gambar. Alhasil, beranda media sosial (medsos) Anda pun mungkin jadi semakin ramai dan tak membosankan.
Tak hanya dijadikan DP, Anda juga bisa mengedit foto-foto lucu itu menjadi sebuah meme yang menghibur. Tinggal posting saja di medsos atau grup daring agar yang melihatnya turut terhibur.
Sudah tak sabar ingin mengetahui seperti apa saja gambar DP lucu banget bikin ngakak yang yang sudah kami persiapkan? Tak perlu berpanjang lebar, simak uraian selengkapnya di bawah ini! Selamat membaca!
Gambar-gambar DP Hewan Lucu Banget yang Bikin Ngakak
1. Bermain Karambol
Pernahkah Anda bermain karambol? Permainan yang konon berasal dari India ini cukup digemari banyak orang. Cara bermainnya mirip dengan biliar, bedanya adalah tidak memakai bola dan stik, tetapi menggunakan cakram pipih menyerupai koin yang dimainkan dengan jari-jari tangan.
Karambol yang dimainkan oleh sekumpulan orang dewasa adalah hal yang biasa. Namun, bagaimana jika peran itu digantikan oleh sekawanan anjing seperti pada gambar DP lucu banget di atas? Kira-kira, hewan-hewan berbulu itu benar-benar bisa bermain atau tidak, ya?
2. Menjulurkan Lidah
Menjulurkan lidah menjadi salah satu gaya favorit sebagian orang ketika berswafoto agar terlihat lebih imut. Namun, bagaimana jika pose tersebut dilakukan oleh seekor kambing?
Maka, gambar DP lucu banget yang bikin ngakak di ataslah hasilnya. Lihat saja gaya kambing yang tak biasa itu! Ia menjulurkan lidah mirip orang yang sedang selfie. Cukup menggemaskan, ya!
3. Saling Berpelukan
Tak cuma manusia saja yang bisa saling mengasihi dan menyayangi, binatang pun ternyata juga mampu melakukan hal yang sama, misalnya saja orang utan. Tidak percaya? Tengok saja gambar lucu gokil pada foto tersebut.
Dua hewan itu bagaikan saudara yang lama tak berjumpa. Mereka berpelukan satu sama seolah sedang melepas kerinduan. Apakah Anda juga berpikir begitu?
4. Kucing Six Pax
Hampir semua pria menginginkan tubuh yang ramping dan berotot, mungkin Anda salah satunya. Oleh karenanya, banyak dari mereka yang menerapkan gaya hidup sehat seperti berolahraga agar perutnya menjadi six pax.
Sepertinya tak hanya para pria saja yang ingin memiliki tubuh kekar, tetapi juga seekor kucing yang nampak pada foto di atas. Kalau tak jeli mengamati gambar DP lucu banget tersebut, mungkin Anda akan mengira kalau tubuh hewan berbulu itu benar-benar berotot.
5. Hamburger Kura-Kura
Apa yang Anda pikirkan ketika pertama kali melihat foto lucu di atas? Mungkin pikiran Anda langsung terbayang seporsi hamburger yang sangat enak.
Kenyataannya, gambar di atas bukanlah makanan lezat seperti apa yang Anda pikirkan. Coba amati sekali lagi dan Anda akan melihat seekor kura-kura yang terdapat tumpukan selada air, potongan tomat, dan lembaran keju di punggungnya. Kreatif juga, ya.
Baca juga: Kumpulan Cerita Lucu Banget untuk Berbagi Tawa Bersama Teman
Gambar-gambar DP Lucu Banget yang Terlihat Konyol
1. Pensil Alis
Pensil alis merupakan salah satu alat kecantikan yang sering dipakai wanita untuk mempercantik dirinya. Seolah ada yang kurang ketika alis belum dirapikan atau diperjelas menggunakan produk satu ini.
Biasanya, pensil alis berukuran menyerupai pensil tulis pada umumnya. Tetapi, pensil yang digunakan oleh wanita pada gambar DP lucu banget yang bikin ngakak tersebut benar-benar jumbo. Mungkin biar hasil gambar alisnya lebih mantap kali, ya.
2. Kerokan Cinta
Banyak orang percaya kalau kerokan mampu menyembuhkan demam atau masuk angin. Berbekal minyak angin dan koin yang dikerokkan ke punggung, maka jadilah garis-garis merah yang menyerupai tulang rusuk.
Tak seperti hasil kerokan pada umumnya, ada sesuatu yang janggal pada gambar lucu di atas. Tulisan “I love you” di punggung itu mungkin membuat Anda berpikir kalau orang yang mengerok sebenarnya naksir pada pria itu.
3. Iron Man Beraksi
Bisakah Anda menebak kira-kira siapakah sosok yang berbalut baju imlek berwarna merah tersebut? Ya, dia adalah pahlawan super, Iron Man, yang diciptakan oleh penulis sekaligus editor Stan Lee. Kisah manusia robot itu telah diadaptasi ke dalam beberapa film dan acara TV animasi.
Tak seperti biasanya, tampilan superhero dalam foto di atas seolah mampu melunturkan citra Iron Man yang dikenal sangat kuat. Para penggemarnya mungkin akan tertawa saat melihat penampilan jagoannya yang tak biasa itu.
4. Terlalu Hati-Hati
Beberapa orang sangat berhati-hati ketika mengambil uang di mesin ATM. Mereka berusaha menutupi tombol-tombol dengan tangan agar PIN ATM tidak diketahui orang lain.
Namun, pria pada gambar DP lucu banget yang bikin ngakak tersebut sepertinya punya cara lain agar PIN ATM-nya lebih aman dari intipan pengantri di belakangnya. Tidak tanggung-tanggung, ia menggunakan sarung untuk melindungi kepala dan tombol mesin ATM. Ada-ada saja, ya!
5. Pria Brewokan Hamil
Ada-ada saja tingkah seseorang agar bisa menghasilkan foto yang menarik perhatian khalayak. Misalnya adalah aksi kocak yang dilakukan oleh pasangan pada gambar DP lucu banget yang bikin ngakak tersebut.
Pria berjenggot itu meminta pasangannya yang sedang hamil untuk menyembunyikan kepalanya ketika difoto. Sebagai gantinya, kepala si prialah yang muncul dan seolah-olah menunjukkan kalau dia yang sedang hamil. Kreatif juga, ya.
Baca juga: Kumpulan Kata-Kata Lucu agar Tidak Mudah Stres Menjalani Hidup
Gambar-gambar DP Lucu Banget yang Menghibur
1. Pusing Sekali
Kira-kira, apa yang sedang dipikirkan oleh balita pada foto lucu di atas, ya? Mungkinkah dia sedang pusing memikirkan orang-orang di sekitarnya atau merasa shock atas suatu kejadian? Mungkin hanya si bocah dan Tuhan yang tahu.
Ekspresi balita yang sangat menggemaskan itu bisa Anda gunakan sebagai DP di akun media sosial. Selain itu, bisa juga dijadikan meme reaksi yang dapat Anda posting ketika membaca komen atau status yang memusingkan.
2. Menjilat Kue
Tak kalah lucu dengan foto sebelumnya, aksi bocah perempuan satu ini bisa jadi mengundang tawa bagi yang melihatnya. Bagaimana tidak? Tanpa rasa malu atau takut, dia menjilati kue di depannya.
Lihat saja ekspresi wajahnya yang lucu dan menggemaskan. Sepertinya dia sudah tak sabar ingin mencicipi makanan lezat itu. Tunggu dipotong mama dulu, Nak!
3. Angry Birds
Mungkin Anda sudah tidak asing dengan tokoh kartun satu ini. Angry Birds mulanya adalah video games yang tersedia untuk aplikasi iPhone dan iPad. Permainan yang telah diunduh lebih dari 1 miliar pengguna ini dibuat dengan biaya sekitar 850 juta rupiah.
Berbeda dengan bentuk aslinya, Sosok Angry Birds pada foto tersebut diedit menjadi memiliki sayap dan kaki. Jadikan saja sebagai DP akun media sosial, mungkin teman-teman dunia maya akan berpikir kalau Anda adalah penggemar game tersebut. Tertarik mencobanya?
4. Sedang Tidur
Apakah Anda termasuk orang yang hobi tidur? Setiap ada kesempatan, rasanya ingin merebahkan badan lalu memejamkan mata. Seolah tak ada kenikmatan lain selain berbaring di atas kasur yang empuk.
Untuk menggambarkan hobi tersebut, mungkin Anda bisa memasang gambar DP lucu di atas. Kondisi anak yang sedang tidur pulas di atas ayunan itu bisa menggambarkan diri Anda yang ingin segera tidur. Hanya saja, mungkin Anda tak begitu menggemaskan seperti balita dalam foto.
5. Po yang Menggemaskan
Ingatkah Anda dengan sosok satu ini? Karakter protagonis bernama Po dalam film asal animasi Amerika Serikat, Kung Fu Panda (2008) ini dikenal sebagai panda yang jago beladiri kung fu.
Aksi Po yang lucu dan menggemaskan kerap kali mencuri perhatian penonton, salah satunya adalah yang terlihat pada gambar DP lucu tersebut. Menurut Anda, kira-kira jurus apa, ya, yang sedang dikeluarkannya?
Baca juga: Kumpulan Foto Lucu yang Bisa Menghibur di Kala Suntuk
Manakah Gambar DP Lucu Banget Bikin Ngakak Favoritmu?
Itulah kumpulan gambar DP lucu banget yang dapat Anda gunakan untuk menghiasi akun media sosial. Kira-kira, manakah yang menurut Anda paling bagus dan menarik perhatian banyak orang?
Selain dijadikan DP, gambar-gambar lucu tersebut juga bisa Anda pakai untuk perang gambar, dikirim ke grup WhatsApp (WA), Facebook, dan grup daring lainnya. Selamat mencoba!