
Apakah Anda sedang mencari kata-kata sedih tentang kehidupan? Jika iya, Anda berada di tempat yang tepat. Di sini tersedia beberapa kutipan sedih tentang kehidupan yang mungkin bisa digunakan untuk mewakili perasaan Anda. Kalau sudah tidak sabar, mari simak artikel lengkapnya di sini.
Dalam menjalani hidup memang akan ada banyak hal yang bisa membuat Anda merasa sedih. Entah hal tersebut karena hubungan yang kurang baik dengan keluarga, mengalami masalah dengan kekasih dan teman, atau bahkan kecewa dengan diri sendiri. Nah, beberapa contoh kata-kata sedih kehidupan bisa Anda baca pada artikel ini.
Adakalanya, kesedihan itu memang terasa begitu menyiksa. Apalagi ketika hal itu terjadi, tidak ada seorang pun yang bisa mengerti dan diajak berbagi. Tak ayal, Anda pun sering kali merasa kesepian.
Merasa sedih dan terpuruk memang wajar, tapi jangan terlalu larut di dalamnya. Namanya juga hidup, kebahagiaan dan kesedihan memang datang silih berganti. Bukankah jika kita tidak pernah merasakan kesedihan, kita tidak akan pernah tahu arti kebahagiaan?
Kalau Anda tertarik ingin membaca kumpulan kata-kata sedih kehidupan, lebih baik simak selengkapnya di bawah ini. Kutipan tentang kesedihan akan hidup ini diambil dari berbagai sumber, termasuk sejumlah lagu dan film populer. Selamat membaca!
Kata-Kata Sedih Kehidupan Menyayat Hati
1. Tidak Pernah Cukup
Sakit sekali rasanya ketika Anda sudah melakukan yang terbaik, tapi ternyata masih tidak cukup.
Mungkin Anda pernah mengalami kejadian seperti apa yang tertulis dalam kata-kata sedih kehidupan di atas. Segala usaha yang telah dilakukan dengan sekuat tenaga rupanya bagi orang-orang terdekat Anda belum ada apa-apanya. Rasanya tentu saja menyesakkan jika tidak dihargai seperti itu, kan?
Andai saja mereka tahu hal apa yang telah Anda korbankan untuk melakukan hal tersebut. Tapi, Anda jangan patah semangat, ya! Tetap lakukan apa yang terbaik menurut versi Anda. Karena pada akhirnya, hasil tidak akan mengkhianati proses.
2. Hanya Bertahan
Aku tidak hidup, aku hanya bertahan hidup saja.
Kapan pertama terakhir kali Anda merasa benar-benar menikmati hidup? Mungkin hal ini pernah dirasakan saat Anda tidak harus membayar tagihan-tagihan listrik dan kebutuhan yang lainnya? Atau mungkin saat Anda bisa dengan bebas memilih suatu pekerjaan tanpa takut memikirkan jaminan untuk masa depan?
Memang tidak semua orang seberuntung itu untuk memilih jalan hidupnya sendiri. Apabila Anda terjebak untuk melakukan hal yang tidak disukai, mungkin Anda akan lupa bagaimana caranya menikmati hidup. Semua hal yang Anda lakukan tersebut hanya untuk bertahan hidup saja, tepat seperti apa yang tertulis pada kata-kata sedih kehidupan di atas.
3. Sebuah Pertanyaan
Setiap kali orang bertanya padaku apakah aku baik-baik saja, hal ini semakin mengingatkan bahwa aku tidak baik-baik saja.
Pernahkan Anda menjawab dengan jujur saat orang-orang bertanya mengenai keadaan Anda? Mungkin tidak, sering kali jawaban yang terlontar adalah Anda baik-baik saja, walaupun nyatanya tidak demikian.
Ada berbagai alasan mengapa Anda melakukan hal tersebut, salah satunya mungkin karena tidak ingin membebani orang lain dengan masalah Anda. Apapun alasannya, terkadang memang pertanyaan tersebut malah semakin mengingatkan bahwa Anda memang sedang tidak baik-baik saja.
4. Menangislah
Orang menangis bukan karena mereka lemah. Tapi, mereka menangis karena telah berusaha kuat dalam waktu yang lama. Johnny Depp
Ketika Anda merasa beban hidup sangat berat dan tidak tahu apa yang harus dilakukan, mungkin menangis adalah salah satu cara yang bisa membuat hati Anda sedikit lega. Jangan berpikiran bahwa menangis berarti Anda lemah dan telah kalah. Hal itu tidaklah benar sama sekali.
Seperti kata-kata sedih kehidupan yang diutarakan oleh Johnny Depp di atas, air mata bukanlah suatu kelemahan melainkan kekuatan. Sesulit atau sesakit apapun itu, setelah menangis Anda akan mampu berdiri lagi dan bertahan.
5. Pelarian Semata
Bagiku, tidur bukanlah sekadar melepas lelah, melainkan sebuah pelarian.
Apa yang Anda lakukan ketika fisik Anda lelah? Salah satu cara yang paling sering dilakukan adalah tidur, bukan? Biasanya, setelah bangun tidur tubuh Anda akan terasa lebih segar.
Namun, hal tersebut tidak berlaku jika jiwa Anda yang lelah. Tidur hanya akan digunakan sebagai salah satu pelarian dari realitas hidup yang membelenggu. Sesering apakah Anda mengalami kejadian seperti kata-kata sedih kehidupan ini?
Baca juga: Kata-Kata Motivasi Hidup yang Akan Menyulutkan Kembali Rasa Semangat dalam Diri Anda
Kata-Kata Sedih Kehidupan Diambil dari Film
1. Rasanya Memang Sakit
Kamu peduli padaku, tapi mencintai orang lain. La Belle Personne
Mempunyai seseorang yang peduli dan selalu ada untuk Anda merupakan sebuah kebahagiaan tersendiri. Tak jarang, hal itu membuat Anda menaruh perasaan kepada seseorang tersebut. Namun, apa jadinya jika orang tersebut memang hanya sebatas peduli saja dan ternyata sudah mencintai orang lain?
Rasa kesal, sedih, dan kecewa itu pasti ada. Bisa jadi, Anda juga merasa bahwa selama ini hanya diberikan harapan-harapan palsu saja. Bagaimana? Kata-kata yang membuat hati sedih ini cukupkan untuk mewakili perasaan Anda?
2. Pasrahkan pada Takdir
Jangan terlalu sering memikirkanku. Aku tidak mau membuatmu sedih. Hiduplah dengan baik. Aku akan terus mengiringi tiap langkahmu. Me Before You
Saat Anda membaca kutipan di atas, sekilas kutipan tersebut terdengar manis, bukan? Namun, apa yang terjadi bila hal tersebut diungkapkan oleh seseorang yang akan pergi dari hidup kita untuk selama-lamanya? Membayangkannya saja pasti akan membuat hati miris.
Kata-kata sedih yang menyentuh hati wanita di atas diambil dari sebuah film yang diangkat dari novel karangan Jojo Moyes dengan judul yang sama, yaitu Me Before You. Film tersebut menceritakan seorang pria yang menjalani hidup dalam penderitaan akibat kecelakaan yang dialaminya. Meskipun ada seseorang yang berhasil membuatnya memandang hidup dengan cara berbeda, tapi pada akhirnya dia memilih untuk mengakhiri hidupnya.
3. Waktu Akan Terus Berputar
Semuanya telah berubah dan teman pun pergi. Tapi, hidup tidak berhenti untuk siapapun. The Perks of Being a Wallflower
Pernahkah seseorang membuat janji untuk selalu ada untuk Anda, tapi pada akhirnya mereka pergi juga? Apabila orang tersebut adalah seseorang yang sangat berharga bagi hidup Anda, mungkin rasanya hidup berakhir saat itu juga.
Namun kenyataannya, hidup akan terus berjalan bahkan ketika orang-orang meninggalkan Anda. Maka dari itu, sebaiknya Anda jangan terlalu menggantungkan kebahagiaan pada orang lain. Belajarlah dari kata-kata sedih kehidupan yang diambil dari film The Perks of Being a Wallflower ini.
4. Kebohongan
Aku tidak tahu apakah tempatku benar-benar di sini. Aku tidak punya seorangpun untuk diajak bicara. Beauty and the Beast
Saat sedang berkumpul dengan teman-teman atau siapapun itu, pernahkah Anda merasa terasingkan? Anda tidak terlalu mengerti apa yang mereka bicarakan, terkadang pembicaraan mereka pun tidak terlalu menarik minat Anda. Anda hanya ada di sana, diam, dan pura-pura mengerti.
Hal ini bukan masalah mereka mengucilkan Anda, hanya saja terkadang merasa tidak “fit in” dengan orang-orang sekitar. Namun, janganlah berkecil hati. Suatu hari nanti Anda kan bertemu dengan orang-orang yang mengerti dan tidak akan mempertanyakan keeksistensian Anda lagi.
5. Bercermin
Mungkin, aku hanya ingin bercermin dan melihat seseorang yang berharga. Tapi aku salah karena tidak dapat melihat apa-apa. Mulan
Entah menyadari atau tidak, Anda mungkin sering membandingkan diri sendiri dengan orang lain. Karena tidak pernah mendapatkan keberhasilan seperti apa yang orang bilang, Anda seringkali menghukum diri sendiri. Salah satunya adalah dengan menghujat atau menyakiti diri sendiri.
Namun, menetapkan standar yang terlalu tinggi dan menyalahkan diri sendiri hanya akan memperburuk kesehatan mental Anda. Belajarlah untuk mencintai diri sendiri. Hal itu mungkin tidak mudah untuk dilakukan, tapi Anda harus mencobanya. Karena pada akhirnya ketika semua orang pergi, Anda hanya mempunyai diri sendiri.
Baca juga: Buat Pasangan Anda Merasa Dicintai dengan Kata-Kata Cinta & Romantis Ini
Kata-Kata Sedih Kehidupan Diambil dari Lagu
1. Ibarat Secangkir Kopi
Apabila bisa bertemu dengan Tuhan, aku akan berkata kepada-Nya bahwa hidup ini adalah secangkir kopi yang tak pernah aku minta. RM, Always
Anda tentu tahu bagaimana rasa kopi, bukan? Minuman yang cocok untuk dinikmati dalam keadaan panas ini memang mempunyai dominan rasa pahit. Kata-kata renungan sedih kehidupan di atas diambil dari lirik lagu RM BTS ini mengibaratkan hidup yang penuh beban layaknya mendapatkan kopi yang tak pernah dipesannya.
Tidak semua orang bisa berpikir jernih apabila diahdapkan pada kenyataan hidup yang pahit. Terkadang saat benar-benar merasa terpuruk, bisa jadi Anda kan menyalahkan Tuhan karena telah memberi cobaan hidup yang berat. Namun, perlu diingat bahwa Tuhan tidak akan memberikan cobaan melebihi kemampuan Anda.
2. Ingin Menghilang
Aku pernah berharap untuk menghilang saja dari dunia ini. Dunia ini terlihat begitu gelap dan aku menangis sepanjang malam. Apakah aku akan merasa lebih baik jika aku menghilang? Bol4, To My Youth
Setiap orang mungkin pernah berada pada titik terendah dalam hidup. Rasanya sebanyak apapun air mata yang keluar tidak bisa membuat hati merasa lega. Mungkin sempat terlintas dipikiran Anda untuk menyudahi semuanya.
Anda bisa saja merasa bahwa hidup tidak ada gunanya lagi. Namun, satu hal yang perlu Anda ingat adalah untuk terus berjuang. Roda itu terus berputar, pada akhirnya Anda pasti akan menemukan kebahagiaan juga.
3. Terlalu Tinggi
Standar hidup yang ditetapkan oleh dunia kini semakin tinggi layaknya Gunung Everest. Semakin tinggi mendekati puncak, semakin membuatku merasa tertekan. Epik High ft. Hyukoh, Home is Far Away
Menurut kebanyakan orang, mungkin definisi sukses adalah mempunyai pekerjaan mapan dengan gaji tinggi dan bisa membeli mobil atau rumah mewah. Jika bukan Anda yang berpikiran seperti itu, bisa jadi orangtua yang berpikiran seperti itu hingga mendorong Anda untuk mendapatkan pekerjaan yang mereka inginkan.
Namun, ketika Anda sudah berada pada titik tersebut, lantas apa yang akan Anda lakukan? Biasanya, ketika sudah sampai di atas, kebanyakan standar hidup akan menjadi semakin lebih tinggi dan lebih tinggi lagi. Mungkin benar jika semakin tinggi Anda menuju puncak, bisa jadi Anda malah semakin tertekan. Tepat seperti kata-kata sedih kehidupan dari lirik lagu milik Epik High di atas.
4. Ketakutan Ini
Aku mencoba untuk meluapkan amarahku. Tapi, jika hanya ada aku di sini, apa gunanya? Ketika pagi tiba, aku takut untuk membuka mataku. Bahkan, aku sangat takut hanya untuk sekadar bernafas. Agust D ft. Suran, So Far Away
Apakah Anda pernah ingin berkeluh kesah pada seseorang, tapi tak ada satupun yang mau mendengarkan? Tak ayal, Anda lebih memilih untuk memendamnya sendirian, meskipun rasanya akan semakin menyesakkan.
Ketika sudah terjebak dengan keadaan seperti itu, mungkin tidur menjadi sebuah pilihan dan Anda bisa terlepas sejenak akan permasalahan yang membelenggu. Namun ketika bangun, Anda merasa tidak ingin membuka mata dan yang lebih parahnya tidak bisa bernafas. Mungkin rasanya seperti apa yang tersurat dalam lirik lagu milik Agust D ini.
5. Lari di Tempat
Ketika tiba di sebuah persimpangan dan harus memilih jalan yang dilalui. Terkadang, rasanya seperti berjalan di atas treadmill, berlarian di tempat yang sama. Justin Bieber, Life is Worth Living
Ketika menjalani hidup tentu saja Anda akan dihadapkan dengan banyak pilihan. Saking banyaknya, terkadang pilihan-pilihan tersebut membuat Anda bingung. Tak jarang, hal itu membuat Anda hanya beputar-putar di situ saja. Padahal Anda juga ingin seperti teman-teman lain yang sudah jauh melaju pesat.
Memang wajar apabila Anda pernah merasakan hal seperti itu. Namun, terlalu banyak waktu untuk berpikir malah akan membuat kesempatan Anda hilang. Sudah sepatutnya Anda bijak dalam memilih karena setiap pilihan ada risikonya masing-masing.
Baca juga: Kata-Kata Bijak & Mutiara Terbaik untuk Menyemangati Diri Sendiri
Hidup Memang Berat, Teruslah Berjuang
Itulah tadi beberapa kata-kata sedih tentang kehidupan yang bisa Anda baca pada artikel PosBagus ini. Apakah ada dari kutipan tersebut yang bisa digunakan untuk mewakili perasaan Anda?
Ketika Anda merasa beban hidup menjadi semakin berat, tidak ada salahnya untuk berbagi dengan teman atau orang yang bisa dipercaya. Namun, apabila Anda merasa tidak mau membebani orang lain, lebih baik Anda datang ke psikolog yang bisa membantu permasalahan Anda.
Meminta pertolongan bukan berarti lemah, tapi hal itu menunjukkan bahwa Anda ingin menjalani hidup dengan lebih baik lagi. Hidup ini cuma satu kali, akan sangat disayangkan jika Anda menghabiskannya dengan berkubang dalam kesedihan. Tetaplah semangat menjalani hidup, ya!